Latar Belakang Munculnya Blog

Namun, meskipun sudah ada banyak perkembangan yang dilakukan dalam website tersebut tetap saja masih ada kekurangan didalam sistemnya yaitu sulitnya penguasaan terhadap sistem tersebut, sehingga pengguna-pengguna yang ingin menggunakannya pada saat itu membutuhkan training terlebih dahulu sebelum dapat menggunakannya dan juga biaya trainingnya pun tergolong mahal pada saat itu. Hal-hal semacam ini tentu akan membuat orang-orang awam menjadi kesulitan dalam ikut serta menggunakannya, dan hal ini jugalah salah satunya yan melatar belakangi terbentuknya blog itu sendiri.Pada awal tahun 1990 semua mulai perlahan-lahan berubah, saat itu mulai muncul software untuk ngeblog
dan juga layanan-layanan yang membuat seseorang dapat dengan mudah membuat website dan melakukan
update secara kontinyu. Kemudian pada awal tahun 1998, Bruce Ableson kemudian meluncurkan apa yang disebut sebagai open diary, dimana merupakan salah satu bentuk dari blog mula-mula yang masih berupa seperti diary sederhana.
Pada awal tahun 1999, merupakan tahun dimana blog mulai menjadi populer seiring dengan diluncurkannya fitur awal software blogging yang diciptakan oleh Brad Fitzpatrick yaitu Livejournal. Kemudian pada Agustus tahun 1999, mulailah muncul pesaing dari livejournal yang juga merupakan salah satu pelopor yang mempopulerkan blog yaitu "Blogger" yang diciptakan oleh Evan William dan Meg Hourihan dari Pyralab yang kemudian pada tahun 2003, halaman tersebut diakuisisi oleh google yang kemudian mulai mendunia dan menjadi software blogging yang paling sering digunakan didunia. Selain blogger dan livejournal, sebenarnya masih ada banyak softaware blog gratisan, diantaranya :
- Apache Roller, berbasis java
- b2evolution, berbasis PHP/MySQl
- Blosxom, berbasis Perl
- Dotclear, berbasis PHP/MySQL
- Drupal, berbasis PHP/MySQL
- Elgg, berbasis Apache, MySQL dan PHP
- NanoBlogger, berbasis Bash
- Slash, berbasis Perl/MySQL
- Wordpress, berbasis PHP/MySQL
diantara software-software diatas juga ada penyedia yang siap pakai lainnya karena dihostingkan pada penyedia yang terkenal seperti :
- Blogger
- Livejournal
- Myspace
- Typepad
- Window Live Space
- Wordpress
- Xanga
- Vox
Sekarang ini, seiring dengan semakin majunya teknologi, blog sekarang tidak hanya berfungsi sebagai diary saja, tapi juga bisa digunakan didunia bisnis dan digunakan untuk mencari uang secara kecil-kecilan dan bahkan ada juga blog yang digunakan untuk seorang jurnalis menuangkan pikirannya, selain itu apabila ada diperusahaan besar, blog tidak hanya digunakan sebagai sarana iklan tapi juga bisa digunakan sebagai sarana komunikasi antar pegawai ataupun antara pemilik perusahaan dengan pelanggannya.
HDSRY7JHH6JN
HDSRY7JHH6JN
No comments:
Post a Comment